Jumat (23/10), Atin Istiarni, M.IP, Pustakawan Universitas Muhammadiyah Magelang (Unimma) Meraih juara 2 Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Nasional. Perlombaan ini digelar oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) pada 18-23 Oktober 2020 secara daring. Atin menjadi perwakilan dari Jawa Tengah.

Lomba terbagi dalam tiga tahapan, yaitu tes kognitif, presentasi, dan wawancara. Atin mengangkat inovasi dengan judul ‘Kemas Ulang Informasi Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa untuk Masyarakat Indonesia (KUI KIMMI)’. Menurutnya selama ini hasil karya tulis ilmiah mahasiswa kebanyakan hanya dikonsumsi civitas akademika dan kalangan akademisi saja. “Padahal ada karya tulis ilmiah yang sangat potensial untuk diimplementasikan ke masyarakat. Seperti, hasil penelitian mahasiswa Farmasi Unimma yang mengaplikasikan tanaman untuk obat herbal. Melalui KUI KIMMI, informasi ini akan sampai pada masyarakat,” papar Atin.

Ke depannya, Atin berencana untuk terus melakukan pengembangan program KUI KIMMI. Dukungan penuh dari berbegai pihak telah diperolehnya. “Beberapa testimoni dari masyarakat dan Dinas Perpustakaan memberikan respon yang sangat positif dengan hadirnya inovasi KUI KIMMI ini,” ujarnya.

Pustakawan Unimma Raih Prestasi di Pustakawan Berprestasi Nasional

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *