PKKMB STIT Muh Sibolga, Narkoba NO! Prestasi YES!

Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Sibolga terima penyuluhan bahaya narkoba dari Kapolres Sibolga AKBP Edwin Hariandja. Bertujuan untuk melakukan sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahan dan Peredaran Gelap Narkoba dan Sosialisasi Radikalisme di kampus, kegiatan ini diikuti sekitar 60 mahasiswa baru.

Turut hadir, Kasat Binmas dan sebanyak 3 orang yang memaparkan materi mengenai radikalisme dan KBO Sat Resnarkoba sebanyak 3 orang. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini peserta dapat bertanggung jawab dan siap untuk memberantas peredaran gelap narkoba di Kota Sibolga khususnya di lingkungan keluarga, sekolah, dan lingkungan lainnya.

“Kami mahasiswa STIT Muhammadiyah Sibolga anti narkoba, narkoba NO! Prestasi YES!,” papar mahasiswa baru STIT Muh Sibolga di akhir acara.