Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Gresik mendapatkan hibah dari PT Smelting Gresik berupa peralatan industri otomasi  Programmable Logic Controllers (PLC) Mitsubish, pada kamis (18/10/18) di kampus setempat.

Penyerahan hibah dilakukan oleh tiga orang perwakilan dari PT Smelting, yaitu Rachmayani, Romeli ST MMT, dan Sutrisno. Rachmayani, Senior Staff Deneral Affairs, sekaligus Koordinator Corporate Social Responsibility (CSR) PT Smelting dilansir dari www.umg.ac.id, mengatakan apa alasan memilih UM Gresik?  “Karena selain lokasinya dekat dengan PT Smelting juga, karena di UM Gresik memiliki jurusan yang sesuai dengan rencana hibah alat automatic PLC yaitu Teknik Elektro,” jelasnya.

Ketua Jurusan Prodi Teknik Elektro UM Gresik, Pressa Perdana Surya Saputra, S.T, M.T. menyampaikan merasa  senang dan bersyukur bisa diberi kepercayaan PT Smelting melalui program CSR tersebut. (Dani Kurniawan)

 

UM Gresik Mendapatkan Hibah Peralatan dari PT Smelting Gresik

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *