Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menggelar pameran produk karya unggulan mahasiswa dalam rangka peringatan Milad ke-62 selama tiga hari di pelataran parkir Kampus Jl Kapt. Mukhtar Basri, Selasa (26/2). Acara ini resmi dibuka oleh Rektor UMSU Dr Agussani, MAP didampingi Badan Pembina Harian, wakil rektor, pimpinan fakuktas, direktur pascasarjana, lembaga serta biro serta diikuti oleh seluruh lembaga dan civitas akademika UMSU.
Acara yang diadakan selama tiga hari berturut-turut ini juga menampilkan produk unggulan berupa pembangkit listrik mikrohidro yang sudah diaplikasikan untuk masyarakat di Desa Tigajuhar, Deliserdang, pembangkit listrik tenaga surya, pembangkit listrik tenaga angin dan sejumlah hasil penelitian lainnya.
Dikutip dari Website Resmi UMSU, Rektor Dr Agussani menyampaikan MAP karya unggulan yang dihasilkan mahasiswa dan dosen ini membuktikan, perkembangan UMSU yang sudah sesuai dengan roadmap yang disusun sesuai rencana strategis. Hasil capaian ini akan menjadi dasar untuk pencapaian rencana strategis universitas 2033 masuk ke dalam 2000 WorldClass University.