Melalui monitoring dan evaluasi monev pelaksanaan program Hibah Bina Desa (PHBD) tahun 2018 yang digelar Direktorat kemahasiswaan Kemenristekdikti, Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan Fakultas Perikanan Universitas Muhammadiyah (UM) Kendari kembangkan taman karang di Pulau Bokori, Minggu (28/10/18).
“Belum adanya wahana wisata bawah laut, jadi dengan adanya coral garden bisa menambah objek wisata di Pulau Bokori,” terang Almuhajirin, salah satu mahasiswa UM Kendari, sebagaimana dikutip dari situs Sultrakini.
Dosen Fakultas Perikanan UM Kendari, Edy Hamka, mengatakan bagi masyarakat yang bekerja sebagai penyedia jasa trasportasi ke Pulau Bokori juga akan mendapatkan manfaatnya, yaitu sumber pendapatan tambahan. Mitra desa yang digandeng dalam coral garden adalah masyarakat Desa Mekar di Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe Selatan. (Wira Prakasa Nurdia)