Kamis (1/10), Prodi Komunikasi UMM menyelenggarakan Pengenalan Studi Berdaring dan Berkemajuan (PSBB) bagi mahasiwa baru. Kaprodi Komunikasi, M Himawan Sutanto menjelaskan konsep acara berlangsung secara online dengan kemasan yang kekinian. Seperti paket program televisi modern, acara dirancang dengan menunjukkan kinerja Laboratorium Komunikasi yang canggih. Acara diikuti secara virtual melalui tayangan live channel Youtube. Mahasiswa baru dapat melakukan interaksi langsung dan bertanya lewat kolom live chat.
Selain itu, PSBB juga menghadirkan beberapa alumni dari berbagai latar belakang, seperti presenter, produser berita di televisi swasta nasiobal, konsultan PR, dan beberapa lainnya. Para alumni ini tampil secara live dan berdialog dengan mahasiswa baru.
Mahasiswa juga diorientasi dengan informasi mengenai peminatan khusus ketika memasuki semester tiga kelak. Himawan berharap ketika ini dapat memacu motivasi mahasiswa untuk kreatif, inovatif, kritis dan mampu bekerja secara kolaboratif. “Semangat dan passion mahasiswa baru sangat penting untuk memulai memasuki dunia barunya. Selamat bergabung di Komunikasi UMM,” tuturnya.