Badan Pengurus Harian (BPH) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Aisyiyah Surakarta berkunjung ke UMJ dalam rangka studi banding, Rabu (19/11) lalu. Rombongan BPH Stikes Aisyiyah Surakarta yang terdiri dari Ketua BPH Sri Hartini, Wakil Ketua Elly Elliyun, dan anggota BPH lainnya diterima BPH UMJ di Aula Rektorat lantai 2.

Pada kesempatan itu terjadi dialog dan diskusi tentang peran BPH. Ketua BPH UMJ Husni Thoyyar menjelaskan bahwa BPH di UMJ berperan mengadakan sarana dan prasarana UMJ. Menurutnya, diantaranya adalah pembangunan. Selain itu pengadaan dan penghapusan kendaraan juga dilakukan melalui BPH, “dulunya melalui unit masing-masing,” jelasnya. “Yang belum berjalan adalah inventarisir,” tambahnya.

Kepala Biro Keuangan UMJ pada kesempatan yang sama menjelaskan bahwa untuk memudahkan pendaftaran asset maka semua asset atas nama PP Muhammadiyah. “Karena UMJ terdaftar sebagai cabang maka ketika beli asset UMJ menggunakan nama lembaga yaitu PP Muhammadiyah,” jelasnya menambahkan.

Selain itu, BPH UMJ juga menjelaskan bagaimana penerapan seputar SDM, dana pensiun dan pajak di UMJ. “Terima kasih atas waktu dan kesempatannya. Kami mendapat banyak penjelasan mengenai SDM, dana pensiun, dan lainnya. Mudah-mudahan bisa diterapkan di Stikes Aisyiyah Surakarta,” demikian Sri Hartini menutup pertemuan pada kesempatan tersebut.(Abik/ Humas UMJ)

Sumber : www.umj.ac.id

Stikes Aisyiyah Surakarta mengunjungi UMJ

You May Also Like

One thought on “Stikes Aisyiyah Surakarta mengunjungi UMJ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *