Program studi Teknik Informatika (TI) Universitas Muhammadiyah (UM) Purwokerto kembali menggelar lomba Design Grafis dan Network setelah sebelumnya menggelar seminar Nasional bertajuk Digital Forensics. Acara yang dikemas dalam rangkaian kegiatan INFECT (Informatics Conference & Competition) III 2018 ini digelar di Auditorium Ukhuwah Islamiyah UM Purwokerto, Selasa (11/12/18).
“Acara ini sekaligus sebagai media untuk melihat sejauh mana kompetensi siswa sekolah menengah dengan perkembangan IT yang sudah sangat cepat.” Ungkap Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika (HMPS TI) UM Purwokerto, Adi Imantoyo sebagaimana dilansir dari situs UM Purwokerto.
Dalam perlombaan tersebut berhasil meraih juara 1Liza Rifan Muadzin dari SMK N 1 Purbalingga dalam kategori Networking Support, selanjutnya Wili Setiawan dari SMK Komputama Majenang dan Zulfan Ahmadi dari SMK N 1 Purbalingga berhasil meraihJuara ke-2 dan ke-3. Sementara itu, untuk kategori Desain Grafis Juara 1 disabet oleh Cecep Sutisnadari SMK Diponegoro Majenang disusul oleh Guntoro dari SMK Fathiallah Cipari sebagai Juara ke-2 dan ditutup oleh Afan Mizaki dari SMK Muhammadiyah Belik, Pemalang sebagai Juara ke-3. (Wira Prakasa Nurdia)