Program Pascasarjana (S-2) Universitas Muhammadiyah (UM) Metro menggelar rangkaian acara “Seminar, Doctoral Study, dan Academic Writing Workshop” pada hari Sabtu (20/7/19). Kegiatan ini dihadiri dua guru besar dari Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), Prof. Norhamidi Muhammad dan Assoc. Prof. Dr. Edy Heriyanto Mijan, sebagai keynote speaker.
Dalam sambutannya, Dr. Agus Sujarwanta, M.Pd., selaku Wakil Rektor I Bidang Akademik menyatakan rasa tersanjung atas kehadiran dua guru besar UKM. UM Metro dan UKM sudah menjalin kerja sama sejak tahun 2016. Beberapa event sudah terealisasikan namun untuk kali ini, rangkaian acara terasa lebih menantang karena membicarakan tentang Doctoral Study. Wakir Rektor I Bidang Akademik juga meminta arahan dan strategi untuk dosen UM Metro yang akan menempuh Study Doctoral. “Dengan adanya kerja sama UKM dan UM Metro, mudah-mudahan dosen yang terkualifikasi doktor menjadi terus bertambah,” ujarnya.
Assoc Prof. Dr. Edy Heriyanto Mijan mengungkapkan fakta bahwa faktor penyebab penelitian bertahun-tahun tidak terindeks jurnal internasional bukan dikarenakan bahasa namun karena penelitian tidak memuat penemuan baru. Sehingga hasil penelitian seakan hanya memindahkan penelitian dari orang lain.