Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang, akhirnya meraih akreditasi perguruan tinggi (APT) dengan status ‘B’. Hal ini, sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Nomor 330/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2018 yang dirilis BAN-PT (4/12/18).
Rektor UM Palembang, Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., dikutip dari www.um-palembang.ac.id mengungkapkan ini merupakan suatu hal yang membanggakan. Keberhasilan ini merupakan hasil kerjasama antara pimpinan universitas, LPM, tim borang, dan segenap civitas akademika UM Palembang.
“Alhamdulillah kita mendapatkan peringkat akreditasi B dengan nilai 339, sedikit poin lagi mendekati A. Kita semua berharap prestasi yang sudah dicapai ini, dapat kita tingkatkan dalam menuju akreditasi A, dengan mengupayakan peningkatan standar yang ditetapkan. Yakni visi, misi, tata pamong, kemahasiswaan, kurikulum, sarana prasarana, penelitian, dan kerja sama,”tegasnya. (Dani Kurniawan)