Universitas Muhammadiyah (UM) Purwokerto menandatangai kesepakatan bersama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap tentang Peningkatan Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Kabupaten Cilacap. Nota Kesepakatan (MoU ditandatangani langsung oleh Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji dan Rektor UM Purwokerto Dr. H Syamsuhadi Irsyad, M.H. pada Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Natal dan Tahun Baru 2019, di aula Diklat Praja Cilacap, Selasa (11/12/18).
“Maksud kesepakatan bersama ini adalah sebagai sarana pemanfaatan sumber daya yang dimiliki oleh Pemkab Cilacap dan UM Purwokerto untuk saling membantu dalam penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi.” Ungkap Tatto, sebagaimana dilansir dari situs UM Purwokerto.
Bupati berharap, dengan kesepakatan dapat dijadikan sebagai langkah awal untuk melakukan kerjasama secara realistis sesuai bidang tugas masing-masing. (Wira Prakasa Nurdia)