Himpunan Mahasiswa Pendidikan Kimia (Himdikim) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (UM) Pontianak menyelenggarakan kegiatan tahunan bertemakan Chemistry Goes to Camp yang dilakukan dalam rangka Milad Prodi Pendidikan Kimia yang jatuh pada tanggal 27 September. Kegiatan ini sendiri ini diikuti oleh 3 Sekolah Menengah Atas (SMA) di kabupaten Sintang,antara lain, SMA 1 Binjai Hulu, SMA 1 sungai tebelian dan SMA Muhammadiyah Sintang. Semua berjumlah 6 kelompok. Sintang, Senin (1/11/18)

“Kegiatan ini murni terkait pendidikan kimia, seperti: Chemistry goes to camp adalah kegiatan kemah yang dikemas dalam bentuk penjelajahan, dan tiap kelompok berlomba untuk mendapatkan nilai tertinggi dari tiap kegiatan yang dilakukan di tiap pos. Terdapat 3 pos pada penjelajahan kali ini, pada pos 1: pada post ini membahas soal seputar mata pelajaran kimia, pos 2: tentang praktikum sederhana terkait ilmu kimia, dan pos 3: peserta membahasa tentang permainan yang berkaitan dengan soal-soal mata pelajaran kimia.” Terang Ketua Panitia, Meisya Tri Farida, sebagaimana dikutip dari situs resmi kampus.

Kegiatan Chemistry Goes to Camp ini juga didampingi oleh Nurdianti Awaliyah, S.Si., M.Pd selaku dosen sekaligus koordinator lapangan (Korlap) dan didampingi oleh Marta Lisa, S.E selaku stafnya. (Wira Prakasa Nurdia)

UM Pontianak Selenggarakan Chemistry Goes To Camp

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *