10 tahun lalu, ada perbedaan mencolok ketika kita masuk di lingkungan Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP). Belum ada bangunan megah tinggi menjulang, ruang gerak tidak leluasa karena keterbatasan lahan, sudut area hijau pun belum sempat menjadi taman dan jika bicara sarana prasarana pendukung kegiatan akademik tentu tidak selengkap sekarang. Ya, 49 tahun sudah UMP berdiri, memegang erat komitmen bakti untuk negeri. Bukan hanya sebatas bangunan fisik, UMP juga makin mempercantik diri dengan kualitas yang mumpuni.
Kini, tepat di hari lahirnya, segenap civitas akademika UMP memilih mengawali milad dengan tasyakuran. Tidak jauh dari kesan megah, meski jika ingin digegap gempitakan pun mampu namun UMP lebih bijak merayakannya. Bagi UMP, usia ke 49 tetap berdiri karena ijin dari Allah swt. Ruang AK. Anshori, lantai 3 kantor pusat UMP menjadi tempat berkumpul civitas akademika UMP. Jajaran rektorat dan Badan Pelaksana Harian (BPH) bergabung menjadi satu bersama seluruh pegawai UMP, dosen dan karyawan duduk bersila beralaskan karpet.
[fusion_builder_container hundred_percent=”yes” overflow=”visible”][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ background_position=”left top” background_color=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” spacing=”yes” background_image=”” background_repeat=”no-repeat” padding=”” margin_top=”0px” margin_bottom=”0px” class=”” id=”” animation_type=”” animation_speed=”0.3″ animation_direction=”left” hide_on_mobile=”no” center_content=”no” min_height=”none”]
Rektor UMP, Dr. H. Syamsuhadi Irsyad, MH mengatakan waktu adalah hal yang tidak bisa dihindari, hampir setengah abad UMP hadir di tengah-tengah masyarakat Banyumas, Jawa Tengah. Bagi rektor, “Semakin besar UMP maka semakin besar pula tanggung jawab pengelolaannya. Bukan hanya untuk kita tetapi juga masyarakat,“ katanya. Senada dengan rektor, Ketua Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam H. Mintaraga Eman Surya, Lc MA mengajak civitas akademika UMP agar selalu bersyukur. “Nikmat Allah tidak terhitung, begitu banyak. Termasuk salah satu diantaranya adalah UMP yang telah milad sampai ke 49 ini,” tuturnya. Wujud syukur juga diinterpretasikan oleh UMP dengan memberikan penghargaan kesetiaan bagi 10 pegawai UMP yang telah mengabdi selama lebih dari 20 tahun dan pemberian bantuan pendidikan bagi 36 putra putri pegawai UMP. Rektor langsung yang memberikan. Jelas, kemajuan UMP berjalan seiring dengan komitmen tinggi untuk kesejahteraan pegawainya. (Pra)
Sumber : www.ump.ac.id[/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]