FEB UM Lamongan mengadakan webinar internasional dengan mengundang delapan negara diantaranya Indonesia, Malaysia, Tunisia, Mesir, Thailand, Brunei, Oman dan Pakistan, Selasa (15/12).

Diikuti sebanyak 747 peserta, kegiatan ini dilaksanakan secara daring dan mengusung tema “Accelerating Economic Recovery After Covid-19″. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta mengenai ekonomi selama pandemi Covid 19 serta upaya pemulihannya.

Rektor Universitas Muhammadiyah Lamongan, Drs. H. Budi Utomo, M.Kes menyampaikan webinar ini sangat penting untuk diadakan mengingat saat ini segala sektor tengah bangkit dari keterpurukan akibat pandemi yang tidak kunjung usai dan mencari solusi dengan metode yang tepat. Senada dengan pernyataan rektor, Hendrix Irawan, SE, MM selalu dekan Fakultas Ekonomi Bisnis mengucapkan terimakasih dan apresiasi. “Webinar ini juga nantinya dapat memberikan pemahaman bagaimana bangkit dari keterpurukan dengan kondisi yang tidak menentu seperti sekarang ini dimana kondisi ekonomi masyarakat tetap harus berlangsung,” paparnya.

UMLA Adakan Webinar Internasional

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *