Universitas Muhammadiyah Buton (UM Buton) mengikuti Pendampingan Pengelolaan KIP Kuliah Merdeka berdasarkan berita di situs resmi UM Buton pada Jumat (29/7) lalu. Pendampingan tersebut terselenggara khusus bagi perguruan tinggi swasta oleh LLDIKTI wilayah IX lingkup Sulawesi Tenggara. Sebanyak 46 PTS mengikuti pendampingan secara hybrid ini. Secara online terlaksana di Zoom Meeting dan secara offline di Ruang Rapat UM Buton.
Pendampingan ini dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan,Kebudayaan, Riset dan Teknologi Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IX (Kemdikbudristek LLDIKTI Wilayah IX). Kegiatan ini terlaksana dalam rangka pelaksanaan Program Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) Merdeka tahun 2022. UM Buton menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan kegiatan pendampingan KIP Kuliah Merdeka di wilayah Kota Baubau. Dalam hal ini, Rektor UM Buton, Wa Ode Alzarliani menjadi delegasi UM Buton bersama Ketua LPSI UM Buton Awal.
Dalam sambutannya Alzarliani menyampaikan rasa bahagia atas kepercayaan Kemdikbudristek, sehingga UM Buton menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini. “Saya selaku Rektor UM Buton merasa bahagia karena mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah. Semoga pelaksanaan kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar sampai berakhirnya kegiatan ini,” ucap Alzarliani.
Narasumber dari kegiatan Pendampingan Pengelolaan KIP ini yakni Dr. Muni Ika, sebagai subkoordinator KIP Kuliah Kemdikbudristek. Ia memberikan apresiasi kepada peserta yang telah hadir secara langsung di UM Buton dan secara daring di Zoom Meeting. “Pendampingan dilaksanakan agar kita di forum ini dapat menyatukan persamaan dan persepsi agar kita dapat mengimplementasikan program kip kuliah ini sesuai dengan regulasinya,” ucap Muni Ika.