Universitas Muhammadiyah Kudus (UMKU) mengadakan acara Pekan Olahraga Seni Mahasiswa UMKU (PORSEMA) pada Selasa (10/1) hingga Kamis (13/1). Kegiatan ini merupakan inisiatif dari BEM UMKU Kabinet Kolaborasi. Penyelenggaraan terasa lebih meriah karena telah melewati pandemi Covid-19. Melalui kegiatan Pekan Olahraga Seni Mahasiswa UMKU (PORSEMA) ini, BEM UMKU sanggup mengelaborasi elemen mahasiswa dari prodi yang beragam. Mahasiswa-mahasiswa dari program studi yang berbeda-beda saling berkompetisi dalam napas fastabiqul khoirot.
Antusiasme mahasiswa terasa di tengah pertandingan dalam Pekan Olahraga Seni Mahasiswa UMKU (PORSEMA) yang berjalan dengan sportif. Selama Pekan Olahraga Seni Mahasiswa UMKU (PORSEMA), setiap mahasiswa mengedepankan semangat kebersamaan dan kolaboratif antarfakultas hingga prodi.
Acara tahunan yang terselenggara selama tiga hari 10-13 Januari 2023 ini menghasilkan bunga rampai yang unik. Diksi unik tersebut dapat diurai dari rajutan ukhuwah antar mahasiswa, semangat berkompetisi, dan core prestasi. Narasi lomba ini menghasilkan jalan finis yang akhirnya mencapai finis. Antusiasme mahasiswa bergitu bergeliat. Suasana pertandingan berjalan sportif degan mengedapankan semangat kebersamaan dan kolaboratif antarfakultas hingga prodi.
Catatan menarik dari lapangan hijau (Lomba futsal) pada Porsema ini menghasilkan Fakultas Keperawatan tingkat I sebagai juara 1, kemudian juara 2 dimenangkan oleh Fakultas teknik, dan juara 3 dimenangkan oleh Fakultas Keperawatan tingkat 4.
Dari arena badminton, Juara 1 yakni Muhammad Hary Thomas perwakilan Fakultas Teknik tingkat II; Juara 2 yakni Fajri Muhammad Adzim dari Fakultas PGSD tingkat II; dan Juara 3 yakni Asep Siswanto dari Fakultas PGSD tingkat I. Selain itu masih ada lomba story telling, volley, debat, dan qiroah.