Tapak Suci Univerisitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) borong 17 medali pada kejuaran Bandung Lautan Api International Championship 2023 yang diselenggarakan di GOR Futsal ITB Jatinangor, Sabtu-Minggu (7-8/01/2023). 17 Medali tersebut diantaranya 6 Emas, 5 Perak, dan 6 Perunggu.
Adapun daftar nama peraih medali tersebut adalah; Silvia Maulida, Muhammad Raf Sanjani, Galih Septemberiansyah, Hilda Nuraeni, Arya Bagas Pradikta, Risa Benazeer, Firman Nurhakim, Diki Hermawan, Galuh Septemberiansyah, Muhammad Helmy Assalamy, Anisa Agusti, Dede Warisa, Salsa Najwa, Putri Ramadhani, Alfyan Ramadhani, Muhammad Bima Nafis M, dan Rahmadi Kholidin.
Jauh sebelum pelaksanaan lomba, tim tapak suci UMMI sudah mempersiapkan atletnya untuk bertanding dengan melakukan latihan yang intens.
Gilang Septemberiansyah yang menjadi salah satu peraih medali emas pada Tanding Kelas A Putra Tingkat Mahasiswa/Dewasa mengatakan bahwa jauh sebelum pelaksanaan lomba, ia dan teman-temannya sudah mempersiapkan diri dengan sering melakukan latihan fisik dan latihan tendangan.
“Alhamdulillah, senang sekali dan bangga bisa menjadi juara,” ucap Gilang. Ia berharap ia dan teman-temannya bisa lebih hebat lagi untuk lomba-lomba kedepannya.
Disisi lain, Dede Warisa, seorang atlet perempuan yang baru pertama kali mengikuti lomba, merasa bahwa ini adalah pengalaman yang sangat menyenangkan. Meski ia merasa ada sedikit hambatan, namun itu tidak menurunkan semangatnya. Kedepannya dede ingin bisa lebih baik dan meningkatkan prestasinya.