Tiga Perguruan Tinggi Muhammadiyah menempati Peringkat 20 Besar Universitas paling populer di Indonesia tahun 2019 versi UniRank. PTM yang menempati posisi tersebut yaitu Universitas Muhammadiyah Surakarta, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dan di susul Universitas Muhammadiyah Malang yang masing-masing berada di posisi ke-12,ke-18, dan ke-19.
Prof Lincolin Arsyad selaku Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah memberikan selamat dan apresiasi atas prestasi yang di raih. “Alhamdulillah, UMS, UMY, UMM sudah berada pada posisi yang membanggakan,” paparnya melalui Whatsapp.
Dua syarat perguruan tinggi dapat masuk seleksi yaitu pertama perguruan tinggi telah memperoleh akreditasi dari lembaga yang sah di negara bersangkutan. Kedua, perguruan tinggi diwajibkan memiliki program S-1 dan program Pascasarjana serta menerapkan perkuliahan tatap muka.
Unirank menjelaskan, pemeringkatan yang dibuat berasal dari sumber web independen dan bersifat valid. Mereka menegaskan, hasil survey bukan data dari universitas dan tidak dipengaruhi oleh pihak manapun.