Cardiovascular Center of Excellent (CCE) hasil kerjasama antara Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan Westfalische Wilhelms – Universitat Munster (WWU) resmi berdiri dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding (MoU) atar kedua universitas. Proses penandatanganan MoU oleh Rektor UMY Prof. Dr. Bambang Cipto, M.A dan Prof. Jorg Haier dari WWU berlangsung di Lobby Rektorat Gedung AR Fachruddin A Kampus Terpadu UMY, Sabtu (19/10).
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Bambang Cipto menyampaikan dengan adanya kerjasama ini, diharapkan tingkat pendidikan UMY akan lebih baik lagi. Selain itu, kerjasama di bidang kesehatan antara UMY, WWU serta kedutaan Jerman tetap berlanjut dan konsisten. Karena masalah kesehatan adalah masalah yang perlu diperhatikan oleh setiap manusia di bumi ini. “Sekarang isu kesehatan merupakan isu bersama antara negara bangsa di dunia,” jelas Guru Besar Hubungan Internasional UMY ini.
Sedangkan dekan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UMY dr. Ardi Pramono, Sp.An., menerangkan tentang CCE yang berguna dalam penanganan penyakit jantung, pembuluh darah dan penyakit dalam lainnya. CCE ini akan diterapkan di RS Muhammadiyah yang ada di DIY, setelah itu akan diterapkan di seluruh RS Muhammadiyah di Indonesia. “Selama ini, pelayanan kesehatan dalam hal tersebut masih sedikit. Maka dengan adanya CCE ini nanti kita berharap akan meningkatkan tingkat kesehatan di Yogyakarta, karena untuk tahap awal kita berfokus di DIY dulu”. Terangnya.
dr. Ardi mengatakan bahwa CCE ini sangat bermanfaat bagi masyarakat DIY, karena program CCE memang khusus dirancang untuk pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Selain itu, CCE juga bermanfaat bagi dosen dan mahasiswa FKIK UMY, dengan adanya CCE tersebut dosen dan mahasiswa dapat meningkatkan kapasitas kelimuannya. “ CCE ini khusus kita buat untuk pelayanan masyarakat tentang penyakit dalam seperti jantung, pembuluh darah dan lainnya,” kata Dekan FKIK UMY ini.
Dalam waktu dekat ini, UMY akan mengirimkan beberapa utusan untuk mempelajari CCE lebih dalam di Jerman. Selain itu pihak Jerman akan mengirimkan juga utusan ke UMY disamping mengirimkan peralatan kesehatan untuk CCE nantinya. (syah)
Sumber : www.umy.ac.id