Universitas Muhammadiyah Sukabumi menutup tahun 2021 dengan memberikan apresiasi bagi mahasiswa dan dosen berprestasi, Kamis (30/12) lalu. Apresiasi tersebut berupa pemberian uang saku dan beasiswa langsung oleh Dr Sakti Alamsyah MPd, Rektor UMMI. Kegiatan bertempat di aula Kampus UMMI, Jl R Syamsudin SH No 50 Cikole, Sukabumi.
Kegiatan ini bertujuan untuk memicu semangat mahasiswa agar terus mencetak prestasi, baik akademik maupun nonakademik. Hal tersebut terucapkan oleh Dr Sakti Alamsyah. “Sekaligus juga, untuk menjadi bentuk apresiasi kepada mahasiswa yang sudah mengharumkan nama UMMI,” tambahnya. Hal itu ia sampaikan dalam Radar Sukabumi.
Total penghargaan yang UMMI berikan kepada mahasiswa dan dosen berprestasi tersebut sejumlah Rp25 juta. Besaran tersebut mencakup uang saku dan beasiswa yang terbagi berdasarkan tingkatan juara dan perolehan medali. “Ini berdasarkan capaian prestasi-prestasi selama satu tahun terakhir,” ujar Dr Sakti. Jumlahnya meningkat daripada sebelumnya.
Ia meyakini bahwa prestasi itu tidak datang begitu saja, melainkan melalui sebuah proses. Di antaranya adalah, pertama, program-program teratur dari organisasi yang bersangkutan. Oleh karena itu UMMI memberi dukungan sepenuhnya pada kegiatan-kegiatan tersebut. Kedua, adalah sarana dan prasarana untuk meningkatkan keahlian di bidang masing-masing. Dr Sakti mengatakan bahwa kampus hendaknya berkewajiban menyiapkan sarana dan prasarana itu. “Tadi saya sudah sampaikan kepada mahasiswa mengenai sarana yang dibutuhkan kalau memang itu sangat dibutuhkan sangat mendesak minta segera kepada ke universitas nanti akan kami fasilitasi,” ucapnya.