Mahasiswa berperan penting dalam kemajuan bangsa, salah satunya sebagai pengontrol sistem pemerintahan. Seperti halnya panas dinginnya pesta demokrasi lima tahunan periode ini, menjadi perhatian bersama khususnya mahasiswa. Bertempat di gedung Rektorat Aula AK. Anshori Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), Sabtu (20/9) Pusat Kajian Pancasila dan Kepemimpinan (PKPK) merangkumnya dalam diskusi publik dengan tema berjatuk ‘meneropong masa depan Indonesia paca pilpres’.

Ketua PKPK, Prof. Dr. H. Tukiran Taniredja, M.M dalam sambutannya menyampaikan tujuan diadakannya diskusi publik yakni untuk mengkaji visi dan misi pada pemerintahan Indonesia yang baru, serta membangun kesadaran bahwa kampus khususnya mahasiswa sebagai agen kontrol dalam pemerintahan yang baru. Prof mengaharapkan nantinya presiden dan wapres yang akan segera dilantik dapat memegang tanggung jawab, agar menjalankan pemerintahan sesuai dengan konstitusi.

Hal senada disampaikan oleh Rektor UMP, Dr. H. Syamsuhadi Irsyad, MH. Rektor menghimbau agar sekecil apapun forum supaya dapat menjadi kemajuan bersama. “Kemukakan diskusi yang benar benar bermanfaat. Cerna kembali sejarah bangsa indonesia salah satunya perjuangan menyempurnakan undang-undang dasar (UUD)  hingga menjadi konstitusi yang formal. Proses sejarah sudah panjang, simpul akhirnya sudah bagus, lembaga lembaga yang ada sudah cukup banyak. Kini tinggal tugas angkatan muda untuk mengkomunikasikan dengan baik, mengaatur pula dengan baik serta menentukan orang orangnya yang baik pula, seperti apa yang diangankan oleh negara Indonesia,” jelasnya. Rektor berharap agar peserta dapat mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang kritis  serta semakin banyak diadakan diskusi semacam ini. (Faj)

Sumber : www.ump.ac.id

Diskusi publik : Teropong Masa Depan Indonesia Pasca Pilpres

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *