Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) STIT Muhammadiyah Bojonegoro menggelar Diskusi Panel Online Nasional dalam rangka mengantisipasi virus COVID-19. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 18 April 2020 pukul 15.15 WIB melalui aplikasi Zoom.

Diskusi panel online mengusung tema “Jika Wabah COVID-19 Meledak, Apa Yang Akan Terjadi?” menghadirkan tokoh–tokoh ternama dari berbagai daerah, yaitu Dr. Arfan Mu’ammar, M.Pd.I (Wakil Direktur Pasca Sarjana UM Surabaya), dr. Nur Aini (Dokter RSB Sidoarjo), dan Muhammad Hasnan Nahar, S.Th.I., M.Ag. (Dosen Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta). “Diskusi panel online nasional ini bertujuan untuk mengantisipasi Wabah COVID-19 dan kegiatan ini bisa diikuti seluruh mahasiswa PTM di Indonesia,” ujar M Sulton Ulum Ketua IMM STIT Muhammadiyah Bojonegoro.

Pendaftaran diskusi panel online ini dapat dilakukan ke nomor WA 083176008474. Daftarkan diri Anda dan dapatkan ilmu sebanyak–banyaknya!

IMM STIT Muh Bojonegoro Gelar Diskusi Panel Online Nasional

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *