Kuliah Umum UNIMUS Satukan Tujuan Percepat Teknologi Kesehatan

Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) melaksanakan Kuliah Umum bersama Alumni pada Sabtu (24/9) lalu. Kegiatan ini terselenggara oleh Fakultas Kesehatan Masyarakat UNIMUS. Lokasi pelaksanaan kegiatan ini bertempat di Gedung Kuliah Bersama (GKB) II. Kegiatan ini menghadirkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang, Dwi Syaiful Nur Hidayat SKM MM. Pembicaranya antara lain alumnus FKM UNIMUS tahun 2004; Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukoharjo, Tri Tuti Rahayu SKM MM; dan alumnus FKM UNIMUS 2005.

Latar belakang kegiatan ini adalah perlunya wawasan mahasiswa tentang menjadi ahli kesehatan masyarakat di dunia nyata. Misalnya mengenai peran strategis, keteladanan alumni, dan kemajuan teknologi di era revolusi 4.0. Kemudian, hal ini menjadi inisiasi pengelola prodi dan fakultas yang menganggap perlunya informasi mengenai perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Sebab, hal tersebut dapat meluas pada kemajuan sistem jaringan terintegrasi. Modernisasi dari hal ini adalah adanya big data atau paperless tanpa batas yang menjadikan keseluruhan informasi tersatukan dalam satu data.

Kemudian, Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat UNIMUS, Dr Sayono SKM MKes memberikan sambutannya. Ia mengatakan bahwa transformasi teknologi kesehatan akan menjadi ciri khas dari FKM UNIMUS. Sebab, FKM UNIMUS ini memvisikan sebagai Pusat Ilmu Pengetahuan Kesehatan Masyarakat. “Kemudian, tentunya, Pusat Ilmu Pengetahuan Kesehatan Masyarakat ini akan berwawasan internasional. Pusat studi ini akan berbasis teknologi dengan unggulan inovasi teknologi terapan Indonesia,” ujarnya dalam situs resmi UNIMUS.

Kuliah Umum UNIMUS Satukan Tujuan Percepat Teknologi Kesehatan

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *