Mobil Vaksin Unimuda Sorong Bantuan dari LLDIKTI

Universitas Muhammadiyah Pendidikan (Unimuda) Sorong mendapatkan hibah bantuan dari DIKTI pada Sabtu (4/12) lalu. Hibah bantuan tersebut berupa mobil vaksin. Mobil tersebut berjenis APV dengan dukungan berupa koneksi internet dan VSAT—teknologi komunikasi satelit. Penyerahan simbolis dengan menggunakan kunci mobil berlangsung melalui sebuah seremonial penyerahan dari LLDIKTI. Kegiatan tersebut berbarengan dengan Sidang Terbuka Senat Unimuda Sorong dalam rangka Wisuda Sarjana XIV.

Mobil Vaksin Unimuda Sorong Bantuan dari LLDIKTI
Penyerahan simbolis mobil dari LLDIKTI kepada Unimuda Sorong.

Tujuan dari penyerahan mobil vaksin tersebut yakni sebagai bentuk dukungan atas program pemerintah untuk mewujudkan herd immunity di Kota Sorong, khususnya Kabupaten Sorong. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk melakukan percepatan capaian vaksinasi di Kabupaten Sorong.

Berdasarkan informasi dari InfoPublik pada Senin (6/12), Polres Sorong menyampaikan data bahwa Sorong telah mencapai persentase vaksinasi 52,4% pada akhir November 2021. Target capaian vaksinasi selanjutnya adalah 70% populasi. Oleh karena itu, Mobil Gerai Vaksin dan VSAT Unimuda Sorong ini dapat berkontribusi dalam pemenuhan target tersebut.

Dilansir dalam laman Facebook Unimuda Sorong, mobil ini akan berkeliling di Kabupaten Sorong untuk mendatangi masyarakat. Mobil vaksin Unimuda Sorong ini juga akan memberikan pelayanan kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi. Selain itu, mobil yang juga mendapatkan kelengkapan berupa internet cepat ini pun dapat berguna bagi mahasiswa dan masyarakat. Sebab, mereka menjadi dapat mengakses internet dengan mudah dan praktis.

Mobil Vaksin Unimuda Sorong Bantuan dari LLDIKTI

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *