Musyrif dan Musyrifah Asrama Unisa Yogyakarta Resmi Dilantik

Sebanyak 18 musyrif dan musyrifah Asrama Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta periode 2022-2023 resmi dilantik bertempat di kampus setempat, Sabtu (01/09). Musyrif dan musyrifah disiapkan sebagai pendamping asrama bagi kurang lebih 1900 mahasiswa muslim baru yang resmi mendaftar di Universitas ini. Tim pembimbing ini merupakan mahasiswa penerima beasiswa dari Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta. Sebelumnya, seleksi telah dilakukan kepada 26 calon, sebagai langkah penyaringan calon musyrif musyrifah . Adapun materi seleksi meliputi Ibadah sholat, thoharoh, Baca Tulis Al Qur’an (BAQ), dan juga wawancara terkait komitmen para calon.

Calon Musyrif/musyrifah selanjutnya  mendapatkan pembinaan selama dua bulan intensif di dalam asrama. Pembinaan difokuskan pada empat kompetensi yang diharapkan dimiliki oleh para musyrif/musyrifah. Keempat kompetensi tersebut adalah kompetensi keagamaan, Kompetensi Akademis, dan Intelektual, Kompetensi Sosial-Kemanusiaan, dan Kepeloporan serta Kompetensi Keorganisasian dan Kepemimpinan.

Pelantikan yang sekaligus menandai berakhirnya masa pembinaan Musyrif musyrifah ini dihadiri oleh unsur BPH yang diwakili oleh Ibu Dra. Hj. Umi Hani, M.Kes, Rektor Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta Ibu Warsiti, S.Kp., M.Kep., Sp. Mat,  Wakil rektor III bidang AIK dan kemahasiswaan Dr. Mufdilah, S.SiT., M.Sc., Ketua LPPI Dr. Islamiyaturrahmah, M.Si., Wakil Dekan FIKES, Bapak Wantonoro, Ph.D, Wakil Dekan FESHUM ibu Nur Fitri Mutmainnah, S.IP., M.P.A juga beberapa tamu undangan dari UNIRES UMY, IMM Rosyad Saleh Unisa Yogyakarta.

Ketua Asrama, Bapak Royan Utsany, Lc., M.H.I. menyampaikan kebanggaan yang tak terhingga dan apresiasi yang tinggi untuk seluruh musyrif musyrifah yang telah dengan sangat sabar, dan bersungguh-sungguh mengikuti seluruh rangkaian pembinaan di dalam asrama. “Harapannya keberhasilan pembinaan ini tidak hanya bermanfaat bagi terlaksananya program asrama,  tetapi juga berimbas kepada  kualitas sumber daya manusia yang unggul bagi Universitas ‘Aisyiyah secara umum,” paparnya.

Dalam sambutannya, Rektor Unisa Yogyakarta, Ibu Warsiti, S.Kep., M.Kep., Sp. Mat., berpesan agar seluruh musyrif /musyrifah, senantiasa berakhlaq karimah dan mampu menjadi uswah hasanah bagi seluruh mahasiswa.  Prosesi Pelantikan dilakukan langsung oleh Sekretaris Umum Asosiasi Pengelola Asrama Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (ASLAMA PTMA), Mahfud Khoirul Amin, MSI. sekaligus pengambilan ikrar dan janji para musyrif/musyrifah.

Selanjutnya prosesi pelantikan diakhiri dengan penyematan peci dan mengalungkan ID Card oleh Warek III Ibu Dr. Mufdilah, S.SiT., M.Sc., kepada ketua Musyrif/musyrifah periode 2022-2023 dan dikuti oleh seluruh tim pendamping lainnya. “Tugas dan tanggungjawab kalian telah menanti, melakukan pendampingan kepada mahasiswa baru muslim yang dilakukan per-gelombang dengan durasi waktu pembinaan dan pendampingan selama 10 hari bermukim di asrama Unisa Yogyakarta,” tambahnya.

Musyrif dan Musyrifah Asrama Unisa Yogyakarta Resmi Dilantik

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *