UM Jambi Gelar Business Matching and Expo

Inkubator bisnis LPPM UM Jambi bekerjasama dengan kementrian RI melaksanakan acara Business Matching and Expo produk unggulan Keluarga Penerima Manfaat di Grand Hotel. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempertemukan pelaku bisnis dengan calon mitra supplier, mitra distribusi, mitra pendanaan termasuk mitra investor.

“Pertemuan ini bersifat B2B dan terjadi antara dua pihak dengan latar belakang industri bisnis yang match atau sama. Alhamdulillah terjadi kesepakatan antara beberapa UKM KPM PKH dan para investor untuk memajukan usaha yang dari bisnis tersebut,” pungkas Agesha Marsyaf Kepala IBT LPPM UM Jambi , Selasa (21/12). Rektor UM Jambi, Dr. Nurdin, S.E., M.E. memaparkan UM Jambi patut berbangga karena telah dipercaya oleh Kementrian Sosial RI Untuk melaksanakan program Business Matching and Expo. UM Jambi menjadi satu – satunnya Perguruan Tinggi Muhammadiyah yang dipercaya oleh kementrian sosial RI dalam mendampingi PROKUS PKH 2021.

Pendampingan UM Jambi kepada UMKM yang dimiliki oleh KPM PKH ini termasuk kedalam golongan Ultramikro, yaitu UMKM yang berada pada level terbawah. Pendampingan yang telah dilakukan oleh UM Jambi diantaranya adalah terkait, produk, packing produk, tatakelola keuangan usaha, perizinan hingga pada tahap pemasaran. Selama tiga bulan UM Jambi mendampingi Prokus KPM PKH berhasil membina dan mengasilkan 45 jenis produk. Kedepannya UM Jambi akan berusaha mendampingi dan mengusahakan agar produk – produk tersebut tersertifikasi halal dari MUI. [] UM Jambi/ Diktilitbang

UM Jambi Gelar Business Matching and Expo

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *