Unmuha Tutup Akhir Tahun dengan Banyak Prestasi

Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha) kembali meraih penghargaan dipenghujung tahun 2022 ini. Bertempat di Hotel Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan, Unmuha berhasil membawa pulang 9 penghargaan dari LLDIKTI Wilayah 13 Aceh, Rabu (14/12/2022).

Perolehan penghargaan Universitas Swasta Terbaik dan perolehan juara lainnya ini turut disyukuri oleh Rektor Unmuha, Dr Aslam Nur. Tak lupa ia menyebutkan bahwa penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras dan kerja tim dari seluruh sivitas akademika Unmuha. “Kami mengucapkan terima kasih kepada LLDikti dan panitia penilai, dan harapanya kepada teman-teman pimpinan perguruan tinggi swasta ini salah satu motivasi untuk membangun perguruan tinggi yang lebih baik lagi kedepan.” ucap Aslam Nur.

Turut hadir, Kepala LLDikti Wilayah 13 Aceh beserta dengan seluruh pejabatnya dan kemudian juga dihadiri oleh pimpinan Perguruan Tinggi Swasta se-Aceh. Adapun, 7 penghargaan yang berhasil diraih oleh Unmuha pada LLDikti Wilayah 13 Aceh Award tahun 2022 adalah Juara 1 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik Kategori Universitas, Juara 1Kategori Humas Terbaik, Juara 2 Kategori Kampus Pelaksana Kampus Merdeka Terbaik. Kemudian Juara 2 Kategori Website Terbaik, Juara 2 Kategori Dosen Berpretasi Bid. Sosial dan Humanihora Windah Diah Putri Restya, S.Psi, MA, Juara 3 Kategori Pengelolaan Kerjasama Terbaik dan Juara 3 Kategori Dosen Berprestasi Bid. Sains dan Teknologi Dr. Aulina Adamy, ST, M.Sc.

Unmuha Tutup Akhir Tahun dengan Banyak Prestasi

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *