IAIM Sinjai Memberangkatkan 10 Mahasiswa Ikuti Turnamen Pencak Silat

Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai memberangkatkan sepuluh orang mahasiswanya pada Sabtu (14/5). Kesepuluh mahasiswa tersebut akan berangkat ke Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan. Mereka berangkat untuk mengikuti Turnamen Pencak Silat Asian Indoor Athletics (AIA) Championship. Dalam Turnamen Pencak Silat AIA Championship ini, sebanyak 26 kontingen dari berbagai perguruan pencak silat se-Sulawesi Selatan turut mengikuti. Demikian pula dengan Kabupaten Sinjai. Di Kabupaten Sinjai sendiri, hanya IAIM Sinjai sajalah yang memberangkatkan peserta.

IAIM Sinjai memiliki perguruan tapak suci, yakni Kontingen Unit Latihan Tapak Suci (ULTS) Putera Muhammadiyah IAIM Sinjai.  Ketua Umum Unit Latihan Tapak Suci (ULTS) Putera Muhammadiyah PM Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai tersebut, yakni A Sri Bulan BM, menyampaikan harapan dari pemberangkatan sepuluh mahasiswa tersebut. “Semoga turnamen ini dapat menjadi ajang pembelajaran. Selain itu, juga semoga anggota ULTS dapat berkesempatan mengasah kemampuan mereka,” ujarnya.

Kemudian, ia juga menekankan bahwa Turnamen Pencak Silat Asian Indoor Athletics (AIA) Championship ini akan menjadi ajang pengenalan UKM Tapak Suci Kampus Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai. Oleh karena itu, ia menegaskan lagi mengenai pentingnya pengalaman baru bagi anggota-anggota Unit Latihan Tapak Suci (ULTS) Putera Muhammadiyah. “Yang terpenting selain itu adalah menjalin silaturahmi bagi sesama kader Tapak Suci,” ujarnya dalam situs resmi Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai.

IAIM Sinjai Memberangkatkan 10 Mahasiswa Ikuti Turnamen Pencak Silat

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *