UNIMMA Gandeng Perusahaan Digital Menuju Kampus Kolaboratif

Universitas Muhammadiyah Magelang (UNIMMA) menandatangani MoU dengan gandeng perusahaan digital pada Kamis (9/6) lalu. Perusahaan tersebut ialah Digital Global Group (DGG) yang beroperasi di Kanada, Filipina, Dubai, dan Indonesia. DGG berfokus pada pengembangan Blockchain, BigData, dan Artificial Intelligence. Penandatanganan MoU berlangsung di Aula Fikes Kampus 2, UNIMMA. Rektor UNIMMA, Dr Lilik Andriyani SE MSi menandatangani MoU tersebut. Sebagai pihak kedua, CEO DGG, John Zachary, turut menandatangani.

Dalam MoU tertuang bahwa kerja sama yang akan terjalin antara kedua terdiri atas beberapa hal. Pertama, kedua belah pihak memberi dukungan atas penyelenggaraan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kedua, terdapat kesepakatan pembangunan teaching factory di antara kedua belah pihak. Ketiga, pembangunan kampus start-up yang juga menyertakan kolaborasi industri dan pendidikan. Keempat, penyelenggaraan kegiatan berupa riset, pengabdian, dan pembelajaran. Kelima, kegiatan pendukung lainnya, yang menguntungkan bagi keduanya.

Kemudian, Rektor UNIMMA menyambut baik bahwa UNIMMA akan terus berkolaborasi dan menantikan implementasi kolaborasi tersebut. “UNIMMA sebagai universitas terkemuka di Indonesia menyambut baik semua kolaborasi mulai dari pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, kampus start-up hingga teaching factory,” tutur Rektor. Penandatanganan MoU tidak hanya selesai setelah itu saja. Selanjutnya, kegiatan MoU antara UNIMMA yang gandeng DGG ini dilanjutkan dengan pemaparan General Lecture dari CEO DGG dengan topik “Blockchain, BigData, AI for New Era of Technology”. Mahasiswa Fakultas Teknik (FT) UNIMMA menghadiri kegiatan tersebut.

UNIMMA Gandeng Perusahaan Digital Menuju Kampus Kolaboratif

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *