Beasiswa Palestina Wujud Risalah KH Ahmad Dahlan dalam Dunia Pendidikan

Beasiswa Palestina Wujud Risalah KH Ahmad Dahlan dalam Dunia Pendidikan

Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah bersama Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mengadakan seremoni penyambutan mahasiswa beasiswa Palestine dan Summer School UMY di Gedung AR B Lt 5 UM Yogyakarta, Jumat (15/07). Kegiatan ini menyambut kedatangan 23 mahasiswa Palestina yang akan mengikuti program beasiswa angkatan ke-2 di beberapa PTM yakni UM Yogyakarta, Universitas Ahmad Dahlan, UM Makassar dan UM Surakarta. Selain itu sebanyak 43 mahasiswa asing dari berbagai negara juga akan mengikuti program Summer School di UMY.

Program Beasiswa Palestina merupakan program yang diluncurkan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas RI), Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah (Lazismu), dan Majelis Diktilitbang PPM melalui donasi Ma’had Islam Rafiatul Akhyar (MIRA) pimpinan Ustadz Adi Hidayat (UAH).

Prof. Syafiq A. Mughni H., MA., Ph.D. Ketua PP Muhammadiyah dalam sambutannya menyebutkan makna seremoni penyambutan yang diadakan saat ini sebagai bentuk dorongan dalam mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) pada bidang pendidikan baik di Palestina dan juga di Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA). Bagi Prof Syafiq, program ini mewujudkan adanya nilai dalam kemanusiaan terutama sebagai seorang muslim itu bersaudara dan perlu saling mendukung satu dengan yang lain.“Program ini juga menjadi wujud dari visi global Muhammadiyah untuk mewujudkan humanisme dan universalisme Islam dengan semangat rahmatan lil alamin,”paparnya.

Opening Ceremony Palestinian Scholarship dan Summer School UMY
Opening Ceremony Palestinian Scholarship dan Summer School UMY

Menanggapi hal tersebut, Ustadz Adi Hidayat dalam sambutannya mengingatkan kembali mengenai spirit KH Ahmad Dahlan dalam mendirikan Persyarikatan Muhammadiyah. Semua yang melekat pada Muhammadiyah menunjukkan adanya kepekaan sosial yang tinggi dalam wujud kontribusi yang ada dilingkungan sosialnya. “Sehingga beliau menerjemahkan hal tersebut pada kegiatan berbagi dengan membuat PKU, mendorong pendidikan sehingga saat ini telah mencapai ratusan perguruan tinggi,” tambahnya. Dengan demikian program ini dapat menjadi bukti bahwa risalah sederhana yang dirilis di Kauman oleh KH Ahmad Dahlan saat ini telah tersebar dalam tingkat global bahkan menjangkau tanah suci Palestina.

Program ini diharapkan Dr. Zuhair Al Shun selaku Duta Besar Palestina agar terus berlanjut untuk dapat mendorong SDM di Palestina dalam segi pendidikan. Program beasiswa palestine merupakan batch ke-2 yang diberikan untuk mahasiswa Palestina. “Saya berharap agar keberlanjutan program ini ke depannya dapat terjalin hubungan kerja sama baik antara PTMA dan Perguruan Tinggi yang ada di Palestine,” paparnya.

Turut hadir, Muhammad Sayuti, M.Pd., M.Ed., Ph.D. Sekretaris Majelis Diktilitbang PPM, Prof. Dr. Ir. Gunawan Budiyanto M.P., IPM Rektor UM Yogyakarta, H. Achmad Sudradjat, Lc., MA Pimpinan Basnaz RI Bidang Koordinasi Zakat Nasional dan Dr. Mahli Zainuddin Tago, M.Si Katua Badan Pengurus Lazismu.

UMPR Bagikan Daging Hewan Kurban dalam Iduladha 1443 H

UMPR Bagikan Daging Hewan Kurban dalam Iduladha 1443 H

Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) menggelar pemotongan hewan kurban pada Ahad (10/7) lalu untuk kemudian UMPR bagikan. UMPR memanfaatkan momentum Iduladha dengan sebanyak delapan sapi sebagai hewan kurban. Hewan kurban yang UMPR bagikan tersebut merupakan hewan kurban dari pimpinan, dosen, dan karyawan UMPR sebagai shohibul qurban. Ketua Panitia Pelaksana, Hendri MPd, mengatakan bahwa ada yang berbeda dari pemotongan hewan kurban UMPR kali ini. Pemotongan hewan kurban tidak terlaksana di kampus UMPR melainkan di pemotongan hewan. “Hal ini karena untuk mencegah kerumunan. Saat ini masih transisi endemi Covid-19. Walaupun begitu, pendistribusian akan kami lakukan di area kampus,” ujarnya. Distribusi daging terlaksana pada Senin (11/7).

Kemudian, Rektor UMPR, Dr Sonedi MPd mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan pelaksanaan rutin oleh sivitas akademika UMPR. “Selain sebagai sarana ibadah di Hari Raya Iduladha, ini juga menjadi syiar agama Islam. Kami juga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya. Kemudian, ia juga menjelaskan bahwa berkurban ini bisa merupakan makna syukur kepada Allah Swt. Syukur ini terucap atas pemberian karunia-Nya yang sangat banyak kepada umat manusia.

Kemudian, paket daging dari hewan kurban UMPR tersalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Dari delapan ekor sapi tersebut, sebanyak dua ekor sapi tersalurkan ke Desa Marang. Penyaluran ini dilakukan oleh FISIP UMPR. Bagi Dr Sonedi MPd, hal ini dapat menjadi cara setiap insan berbagi kepada sesama dan mencintai sesama manusia.

UMPO Bagikan 2.100 Paket Daging Kurban kepada Masyarakat

UMPO Bagikan 2.100 Paket Daging Kurban kepada Masyarakat

Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UMPO) memperingati Iduladha yang jatuh pada 10 Dzulhijah 1443 H dengan melakukan penyembelihan dan pembagian 2.100 paket daging kurban. Penyembelihan yang dilakukan antara Sabtu (9/7) dan Ahad (10/7) ini terhitung sebanyak 9 ekor sapi dari 63 shohibul qurban. Para shohibul qurban merupakan sivitas akademika UMPO yang terhimpun oleh Lazismu. Dari 9 ekor sapi tersebut, hasilnya adalah sebanyak 2.100 paket daging kurban. Paket daging kurban tersebut tersalurkan kepada masyarakat yang tinggal di sepuluh desa pelosok binaan Muhammadiyah.

Desa-desa pelosok binaan tersebut di antaranya Kecamatan Pundak dan Jambon. Sekaligus, dalam pembagian daging kurban tersebut, terbagikan pula paket sembako dari dosen dan karyawan UMPO. Paket sembako juga tersalurkan kepada masyarakat di sekitar kampus dan Pimpinan Ranting Muhammadiyah. Kelompok atau lembaga pendidikan Al-Qur’an juga menerima paket sembako tersebut, di antaranya juga pemohon lainnya dari berbagai lini.

Kepala Badan Pengkajian Pembinaan dan Pengembangan Dakwah Islam (BP3DI) UMPO, Bambang Wahrudin, M.Pd menjelaskan kegiatan ini. Baginya, dengan berbagi berkah Iduladha ini melalui 2.100 paket daging kurban, penerima merasa senang dan semangat beribadah. Di sisi lain, hal ini juga turut menambah keberkahan UMPO melalui doa penerima manfaat. “Kita memaknai Iduladha ini sebagai sarana ibadah dan ketaatan kita kepada Allah SWT. Hal ini kita wujudkan dengan menyembelih hewan kurban, yang bisa kita maknai menyembelih hawa nafsu. Sehingga ke depan mampu menambah keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” ujarnya.

Perkuat Ideologi Muhammadiyah, ITS PKU Muh Surakarta Adakan Baitul Arqam

Perkuat Ideologi Muhammadiyah, ITS PKU Muh Surakarta Adakan Baitul Arqam

Dalam rangka penguatan ideologi organisasi ITS PKU Muhammadiyah Surakarta mengadakan Baitul Arqam bersama PP Muhammadiyah, Rabu-Kamis (13-14/07). Bertemakan “Internalisasi nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan dalam Kehidupan Kampus” kegiatan ini diikuti 82 peserta yang terdiri dari pimpinan, dosen, dan tenaga kependidikan.

Program ini diadakan bertujuan untuk penguatan pemahaman kemuhammadiyahan bagi sivitas ITS PKU Muhammadiyah Surakarta. Turut hadir sebagai narasumber di antaranya Dr Khoiruddin Bashori, KH Dr Tafsir M Ag, Dr Ari Anshori M Ag, Prof Sofyan Anief M Si, Weny Hastuti M Kes Ph D, dan Dr Syamsul Hidayat, M Ag.

Weni Hastuti selaku Rektor ITS PKU Muhammadiyah Surakarta menyampaikan baitul arqam adalah sarana untuk menyegarkan diri terutama kaitanya dengan ideologi organisasi Muhammadiyah. “Kami mempunyai harapan spirit keimanan, kemuhammadiyahan sivitas ITS PKU semakin meningkat dan dapat di implementasikan dimana saja dan dapat me-refresh kembali dalam ber-muhammadiyah,” ujarnya.

Sementara ketua panitia baitul arqam Suyanto, M Ag mengatakan, bahwa kegiatan ini mempunyai tujuan untuk menyatukan pandangan semua sivitas kampus. “Sivitas kampus diharapkan mempunyai kesatuan sikap integritas, wawasan, dan cara berpikir dalam memahami, melaksanakan misi Muhammadiyah. Sivitas memahami ideologi gerakan Muhammadiyah dan dapat mengimplementasikan nilai jiwa dan semangat Al Islam Kemuhammadiyahan dalam kehidupan kampus,” pungkasnya. []Diktilitbang/ITS PKU Muh Surakarta

Kuliah Pakar UNISA Bandung Dorong Lulusan Jadi Entrepreneur

Kuliah Pakar UNISA Bandung Dorong Lulusan Jadi Entrepreneur

Universitas ‘Aisyiyah Bandung (UNISA Bandung) menyelenggarakan kuliah pakar Manajemen Bisnis pada Jumat (1/7) lalu. Tema dari kegiatan ini adalah “Tantangan Youngpreneur di Era Bisnis 5.0″. Kegiatan ini terselenggarakan oleh inisiasi Prodi Sarjana Pariwisata dan Perdagangan Internasional, Fakultas Ekonomi, Bisnis, dan Ilmu Sosial (FEBIS) UNISA Bandung. Mahasiswa Prodi Sarjana Pariwisata dan Sarjana Perdagangan Internasional hadir dalam kegiatan ini. Narasumber kegiatan adalah Kang Nazar, Founder TOME AME dan Kang Roshid, Founder Badudu.id. Moderator dari kegiatan adalah Kang Rivaldi Arissaputra, Founder Ruang Digital Nusantara.

Ketua Prodi Sarjana Pariwisata, Winda Gafrilia MM Par, mengatakan bahwa kuliah umum tersebut memiliki tujuan memotivasi mahasiswa. Harapannya, ketika mahasiswa lulus kuliah, mereka tidak bergantung kepada dunia industri, tetapi menjadi entrepreneur. “Sehingga, saat lulus kuliah nanti, mereka tidak tergantung dengan industri saat mencari pekerjaan. Dengan jadi entrepreneur, mereka tidak hanya membantu diri mereka sendiri saja. Melainkan membantu orang banyak dengan menciptakan lapangan pekerjaan,” ungkap Winda dalam situs resmi UNISA Bandung.

Kemudian, Ketua Prodi Sarjana Perdagangan Internasional, Sarah Sentika SE MSM, mengatakan bahwa kuliah pakar ini harapannya bisa memberi pengetahuan mengenai kondisi real dunia bisnis di lapangan. “Harapannya, mahasiswa bisa termotivasi dan mengimplementasikan perkataan narasumber. Para mahasiswa bisa memulai dengan memperhatikan peluang dan tatangan di Era 5.0,” ujarnya. Pada dasarnya, latar belakang kegiatan ini adalah adanya bonus demografi di Indonesia.

Atlit Tapak Suci UMLA Juara Nasional Bali Championship 2

Atlit Tapak Suci UMLA Juara Nasional Bali Championship 2

Tapak suci Universitas Muhammadiyah Lamongan (UMLA) kembali menorehkan prestasi pada ajang Kejuaraan Nasional Bali Championship 2 di Bali. Kejurnas diikuti oleh peserta yang berasal dari berbagai tingkat diantaranya tingkat mahasiswa/dewasa, SMA, dan SD.

Pada kompetisi ini UMLA mengirimkan 11 atlit tapak suci. Masing-masing berhasil membawa pulang kejuaraan diantaranya 2 perak dan 9 perunggu. “Sebelum mengikuti ajang kejurnas ini mereka berlatih lebih giat lagi dan akhirnya juara,” papar Miptakul Zuhri selaku pembina UKM tapak suci.

Dr. Abdul Aziz Alimul Hidayat, S.Kep, Ns, M.Kes , Rektor UM Lamongan turut mengapresiasi kerja keras pelatih, pembina dan para atlit. Bali Championship 2 secara langsung juga membawa nama baik UMLA. “Kami berharap UKM tapak suci semakin banyak diminati oleh mahasiswa sehingga memudahkan penjaringan bibit mahasiswa yang unggul dalam bidang pencak silat. Terutama dalam mengenalkan tapak suci ke semua masyarakat kampus sebagai organisasi otonom Muhammadiyah,” paparnya.

UKM tapak suci UMLA berdiri sejak tahun 2010 dan sebagai ketuanya adalah oleh Bayu Firmansyah. Banyak sekali prestasi yang sudah ditorehkan oleh UKM tapak suci baik tingkat lokal, regional, nasional dan internasional. []Diktilitbang/UMLA

Sejumlah 25 Mahasiswa UM Palopo Lolos Pertukaran Mahasiswa Merdeka

Sejumlah 25 Mahasiswa UM Palopo Lolos Pertukaran Mahasiswa Merdeka

Sejumlah 25 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palopo (UM Palopo) lolos Program PMM 2 yang diumumkan Selasa (5/7) lalu. PMM2 2022 merupakan singkatan dari Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2. Program ini merupakan buah gagasan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI. Melalui program ini, Kemdikbudristek yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa. Kesempatan tersebut ialah untuk menggunakan hak belajarnya di luar program studi dan kampus asal.

Mahasiswa UM Palopo yang lolos Program PMM 2 ada beberapa, di antaranya adalah 12 mahasiswa dari prodi Bahasa Inggris, yakni Ratna; Azizulnufuz; Andi Azizah NA; Mira Mail; Asri Syarifuddin; Anil; Nurul Jihad; Nesa; Audy Alya B; Nanda Hariska; Ervina Ampulembang; Tianshy Ridwan. Kemudian, ada 5 mahasiswa Akuntansi, yakni Patima Azzahra; Firdayanti; Nurfadilla Adam; Zara Aghsari; Dewi Febriyani. Selanjutnya, 5 mahasiswa dari prodi Manajemen, yakni Ritayanti, Herman, Wafik Hasisa, Fajar DAP, dan Nurhuda – Manajemen. Kemudian, mahasiswa berikutnya yang lolos yakni Mahisyura Zalsabila dan Annisa Fitryani Yusuf dari prodi Farmasi. Kemudian, Irnawati dari Penyuluh Pertanian. Totalnya yakni sejumlah 25 mahasiswa.

Rektor UM Palopo, Dr Salju SE MM, memberikan apresiasi kepada para mahasiswa dan dosen pendamping. Sebab, menurutnya, mahasiswa sejumlah 25 orang yang lolos ini merupakan capaian yang luar biasa. “Saya sangat mengapresiasi mahasiswa yang lolos dalam Program PMM2 2022. Ini menjadi capaian yang luar biasa bagi kampus UM Palopo,” demikian ujarnya dalam situs resmi UM Palopo. Kemudian, Ketua LP3M UM Palopo, yakni Syamsul Alam, juga menyampaikan rasa syukur atas capaian ini. Kemudian, ia berharap agar ke depannya, prestasi ini dapat meningkat di kesempatan yang akan datang.

Webinar UMKLA, Kupas Tuntas Cuan dari Instagram

Webinar UMKLA, Kupas Tuntas Cuan dari Instagram

Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Klaten (Prodi UMKLA) mengadakan webinar dengan judul Menarik Cuan dari Konten Instagram, Jumat (8/7). Webinar kali ini berkolaborasi dengan Prodi Ilmu Komunikasi UMY dan Rumah Media Yogyakarta. Beberapa narasumber turut hadir diantaranya Dr. Fajar Junaedi, M.Si Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi UM Yogyakarta sebagai keynote speaker. Kemudian Khusnul Amalin, M.I.Kom selaku praktisi media sosial dan dosen ilmu komunikasi UMKLA.

Agenda webinar diadakan dalam rangka membuka dua konsentrasi di UMKLA yakni digital public relations dan digital advertising. Dani Kurniawan, M.I.Kom selaku Ketua Prodi Ilmu Komunikasi (UMKLA) menyatakan instagram merupakan salah satu perangkat dari bagian ekosistim digital. Perangkat ini sebaiknya jangan hanya digunakan untuk memposting foto atau video yang sifatnya narcis. “Namun instagram berpotensi menghasilkan cuan, maka dengan diselenggarakan webinar ini bisa menjadi guidance dalam mendapatkan cuan,” tuturnya.

Data yang dipaparkan Fajar Junaedi menyebutkan bahwa platform IG digunakan lebih dari 1 miliar orang (marketer 2021). Kemudian instagram dapat dimanfaatkan untuk business to business (B2B) atau business to costumer. Keunggulan dari instagram adalah dalam engagement lebih tinggi empat kali dari facebook. Menariknya, 71 persen orang Amerika berhasil melakukan bisnis menggunakan instagram. Kemudian iklan di IG tumbuh tumbuh 113 persen dari bulan februari 2018 sampai februari 2019. Dengan begitu, bagi Mas Jun sapaan akrabnya menyebutkan untuk memperoleh cuan dari instragram harus memiliki content planning dan penggunaan hastag yang tepat.

Melengkapi paparan tersebut, Khusnul Amalin, M.I.Kom mengatakan instagram menjadi primadona dalam mendapatkan penghasilan, baik passive income maupun active income. Hal ini dikarenakan IG untuk show case (toko) lebih rapi dan menarik. “Alhasil, orang senang berjualan di IG,” paparnya. Lebih lanjut, Alin sapaan akrabnya menjelaskan instagram dapat menghasilkan cuan melalui beberapa jalan seperti produk reviewer, julan produk, open paid promote/endorments, sale PL, jasa titip dan bergabung dalam program afiliasi. “Nah, kunci keberhasilan itu semua pada content planning dan copy writing,” jelasnya. []Diktilitbang/UMKLA

UNIMUGO Rayakan Iduladha, Bagikan 1.200 Paket Daging Kurban

UNIMUGO Rayakan Iduladha, Bagikan 1.200 Paket Daging Kurban

Universitas Muhammadiyah Gombong (UNIMUGO) menggelar pelaksanaan salat Iduladha pada Sabtu (9/7) lalu. Pelaksanaan salat ini terselenggara di halaman kampus UNIMUGO yang dapat menampung hingga seribu jamaah. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama UNIMUGO dengan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Gombong. Persiapan dari kegiatan salat ini telah sejak sehari sebelumnya, di antaranya menyiapkan tempat shaf bagi jamaah laki-laki dan perempuan; sound system; audiovisual; dan tempat parkir.

Kemudian, pada penyelenggaraan salat Id yang telah terlaksana, imam pada kegiatan tersebut adalah Ustad Said Akbar Ramadhan Lc. Selanjutnya, khatib usai salat Id tersebut adalah Ir HM Yahya Fuad SE, anggota BPH UNIMUGO. “Kita perlu senantiasa bersyukur kepada Allah Swt untuk setiap harta kita. Sebab, harta adalah sebuah titipan sehingga janganlah merasa kehilangan ketika hartanya kembali pada Allah Swt,” demikian pesan Ir HM Yahya Fuad. Kegiatan salat terselenggara sejak pukul 06:30 hingga 07:15 WIB. Masyarakat di sekitar kampus dan desa-desa se-Kecamatan Gombong dan Sempor turut hadir.

Setelahnya, UNIMUGO membagikan 1.200 paket daging kurban kepada masyarakat yang berhak menerima. Panitia Iduladha 1443 H UNIMUGO, Podo Yuwono MKep mengatakan bahwa paket ini akan terdistribusi hingga ke Ranting Muhammadiyah di Gombong dan sekitar kampus. “Alhamdulillah, panitia kurban UNIMUGO insya Allah sudah menyiapkan segala sesuatunya dengan baik. Termasuk, pemilihan hewan kurban yang baik dan sehat,” ujar Podo di sela-sela kegiatan menurut situs resmi UNIMUGO.

Program Pertukaran Mahasiswa UMSB Perkokoh Identitas Minangkabau

Program Pertukaran Mahasiswa UMSB Perkokoh Identitas Minangkabau

Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB) meluncurkan program pertukaran mahasiswa internasional pada Rabu (6/7) lalu. Program ini mempunyai tujuan sebagai pencetak lulusan dengan daya saing internasional. Selain itu, tujuan lainnya adalah menjaga jati diri sebagai generasi Minangkabau agar tidak tercerabut dari akarnya. Rektor UMSB, Dr Riki Saputra MA, meresmikan secara langsung peluncuran program tersebut. Kegiatan ini bertempat di Convention Hall Prof Dr Yunahar Ilyas Lc MAg, Kampus III Bukittinggi. Program ini pada tahun pertamanya berlangsung secara virtual. Masing-masing mahasiswa dari kedua belah pihak adalah mahasiswa UMSB di Minangkabau dan mahasiswa keturunan Minangkabau di Amerika Serikat dan Australia.

Nama kegiatan ini adalah “VR2ISEP” (Virtual Ranah Rantau International Student Exchange Program). Sementara itu, tema dari kegiatan ini adalah “When Ranah Meets Rantau”. Ranah ‘tanah’ adalah sebutan bagi mahasiswa yang asalnya dari Minangkabau. Sementara itu, rantau adalah sebutan bagi seseorang yang memiliki darah Minangkabau tetapi merantau di negara orang. Program ini merupakan hasil kerja sama antara UM Sumatera Barat dengan organisasi Minang in America. Organisasi tersebut merupakan organisasi besar diaspora Minangkabau di Amerika Serikat. Kerja sama lainnya juga melibatkan komunitas Surau Sydney Australia (SSA).

Dr Riki Saputra mengucapkan selamat kepada 16 mahasiswa UMSB yang mengikuti kegiatan ini. “Ini sejalan dengan visi misi UMSB. Yakni mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi bersinergi, dengan nilai spiritualitas dan kearifan lokal,” ujarnya. Kemudian, Ketua Panitia VR2ISEP, Isral Naska MA, mengatakan bahwa sebanyak 6 mahasiswa Amerika Serikat dan 6 mahasiswa Australia turut mengikuti kegiatan ini.